Khas Daerah Sitaro Harus Kiat Dipromosikan
Written By Anonim on Senin, 26 November 2012 | 20.40
FOKUSMANADO.COM, SITARO – Kabupaten Sitaro sebagai Kabupaten yang menghasilkan buah Salak, apalagi Khas dari Kabupaten ini ditampilkan adalah buah salak. Karena itu Pemerintah harusnya melakukan trobosan untuk memperkenalkan kepada Dunia, bagaimana Salak Sitaro. Demikian dikatakan, Serny K, salah satu Warga yang tinggal di Pelabuhan Sitaro, Sabtu (24/11/12) siang.
“Kami memang dukung program dari Pemerintah, tapi harusnya masukan kami sebagai warga Sitaro harus di dengar. Kami hanya minta agar Khas dari Kabupaten ini yaitu Buah Salak untuk terus dipromosikan ke Seluruh Dunia,”ujarnya.
Lanjutnya, jika nanti Buah Salak Sitaro terkenal dan minat orang luar untuk membeli Buah tersebut, merupakan keuntungan bagi daerah ini.
“Pasti Pendapatan Anggaran Daerah (PAD) bertambah, dan itu akan mengutungkan daerah ini. Yang pasti ada perjuang dulu sebelum memetik hasilnya,”tandasnya.(*)
Related Articles
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
Label:
Pariwisata,
Sitaro
0 komentar:
Posting Komentar